Apa itu RDP ? Pengertian dan Cara Menggunakan RDP

Apa itu RDP

Apa itu RDP (Remote Desktop Protocol) ? secara singkat, pengertian RDP adalah sebuah protokol jaringan yang dikembangkan oleh Microsoft. RDP memungkinkan terjadi komunikasi dalam pelaksanaan aplikasi dari terminal dan server.

Sederhananya, RDP bisa kita gunakan untuk mengendalikan komputer mengggunakan kontrol melalui keyboard dan mouse.

Penjelasan singkat tentang apa itu RDP diatas saya rasa sudah cukup menjelaskan pengertian RDP, selanjutnya kita akan belajar bagaimana cara menggunakan RDP, khususnya pada perangkat komputer dengan sistem operasi Windows 8.

Cara Kerja RDP


Sistem atau cara kerja operasi RDP terbilang sederhana. Informasi grafis yang dihasilkan oleh server dikonversi ke format RDP lalu dikirim melalui jaringan ke terminal, yang akan menginterpretasikan informasi yang terdapat dalam paket protokol untuk merekonstruksi gambar yang akan ditampilkan pada layar terminal.

Menggunakan RDP di Windows 8


Kabar baiknya, windows 8 telah memiliki fitur bundling RDP Client, jadi kita tidak perlu menginstall aplikasi tambahan untuk menggunakan RDP. Cara menggunakan RDP pada Windows 8 adalah sebagai berikut.

  1. Buka menu Search

    Menggunakan RDP di Windows 8

    Caranya dengan mengarahkan kursos ke samping kanan layar, lalu pilih fitur Pencarian / Search.
  2. Ketikkan kata kunci Remote

    Menggunakan RDP di Windows 8

    Nanti akan muncul aplikasi bernama Remote Desktop Connection, buka atau jalankan software tersebut.
  3. Masukkan server remote komputer Anda

    Menggunakan RDP di Windows 8

    Informasi ini bisa Anda dapatkan dari penjual RDP, jadi silahkan Anda tanyakan terlebih dahulu ke penjual RDP tersebut, terkait server komputer dan username.

Itulah penjelasan tentang apa itu RDP yang saya tau sejauh ini, jika ada pertanyaan terkait pengertian RDP atau mungkin Anda masih bingung cara menggunakan RDP, silahkan tanyakan pertanyaan Anda tersebut melalui kolom komentar dibawah ini, sekian dan terimakasih.

source:http://ituapaansih.blogspot.co.id/2015/05/apa-itu-rdp-pengertian-dan-cara-menggunakan-rdp.html
Share on Google Plus

About Anak SCS SMAN 1 SOOKO

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar